a choice that change my life

Senin, 27 Agustus 2012

Nostalgia Film Anak Jadul (1)

Entah mengapa tiba-tiba terbersit keinginan untuk menonton kembali film-film anak-anak jaman SD. Berbekal modem, setiap pagi selama hampir seminggu aku mendownload 52 episode Cooking Master Boy. Setelah menyelesaikan final Cooking Master Boy, otakku teringat film jaman dulu yang lucu, aneh, bagus, mengasikkan, atau bahkan alay. Rutinitas tiap hari minggu adalah duduk manis di depan TV mulai jam 6 pagi sampai jam 12 siang. Ost lagu film itu bahkan masih berdengung dan kerap kunyanyikan sendiri sampai sekarang. Berikut ini film-film anak tahun 90an-2000 awal:

1. Amigos X Siempre  

 
Ost Amigos X Siempre
si te sientes triste y todo anda mal
deves de ponerte siempre a pensar
que tienes a un amigo en quien puedes tu confiar
tu y yo siempre juntos no nos detendran
tu eres la persona que me alludara
es nuestro destino el que nos apollara
a que tu (clap clap) y yo (clap clap)
.....amigos por siempre,encontremos un gran final
eres alguien en quien confiar
vamos juntos vamos ya
buscando la felicidad
ven y acercate un poco mas
amigos por siempre hasta el final
luchando por la libertad
tu y yo siempre juntos sin mirar atras
esa es la manera de alcanzar la libertad
toma ya mi mano tienes que confiar
deves de ponerte siempre a pensar
que tu y yo, los dos
amigos por siempre lucharemos por un lugar
amigos por siempre (aunque alguno tiene que escuchar)
amigos por siempre tu y yo hasta el final
tu y yo amigos siempre
Jelas, telenovela ini ngangenin banget. Amigos X Siempre atau Friends Forever menceritakan tentang kehidupan sekolah dan persahabatan. Pemeran utamanya bernama Ana dan Pedro. Saat aku masih kecil, aku menggilai Pedro sama halnya dengan anak jaman sekarang menggilai Justin Bieber (aku juga suka Justin sih XD). Aku sudah agak lupa ceritanya, yang jelas ada Pedro dan Santiago yang sering beretengkar, lalu Renata yang memamerkan kesombongannya, dan Ana pemeran utama yang memiliki kekuatan supranatural menggerakkan benda dengan pikirannya. Sayangnya, susah sekali mencari episode film Amigos X Siempre di internet T.T . Saat ini Belinda (pemeran Ana) dan Martin Ricca (Pemeran Pedro) bertumbuh dewasa dan Ana seksi sekali -__-" Fiuh... Amigos X Siempre,,Sahabat Selamanya

2. Beyblade 



Ini film yang hanya ditampilkan sebentar di RCTI, aku selalu mengikuti tiap episodenya. Namun tak tahu akhir ceritanya bagaimana. Kartun ini menceritakan mengenai pertarungan beyblade atau gasing dengan tampilan keren. Setiap pertarungan selalu ada hal baru yang menantang, dan sering dari gasingnya keluar semacam roh naga atau singa yang bertarung. Alay emmang tapi bagus.

3.Card Captor Sakura

      
Ost. Card Captor Sakura 1(Closing)
Mari kita kekota berangkat ramai-ramai sendiri kurang asyik
Jangan bersedih bisa membuta diri cemas
ayo bergembira
Sejak bumi selalu berputar dan aku yakin itu
Bulan berputar seperti bumi berputar
Seperti bumi berputar
Oh berputar..berputar..
Sebuah lagu baru Hale heluya
Mari kita bersahabat
Buang rasa malu dalam kehidupan selalu banyak hal yang harus kita lindungi
Ost. Card Captor Sakura 2 (Opening)
Mimpi.. mimpi... dan pintupun kan terbuka
Asap pesawat menghias angkasa
Saling berpegangan tumbuh kekuatan
Hingga bisa pergi kemanapun dengan angin
Baiklah baiklah
Keajaibanpun terjadi, marilah mari pergi dengan sayap terbentang
Ada sesuatu yang menunggumu tuk bertemu
Keajaibanpun terjadi, marilah mari pergi dengan sayap terbentang
Du du du mimpi..mimpi.. dan pintupun kan terbuka
Ini..ini film favoritku!!! Kartun yang benar-benar keren, lagunya pun sampai ganti tiga kali. Tiap episode tak pernah kulewatkan. Kartun ini menceritakan tentang Sakura sebagai penangkap kartu, bersama dengan Kero- penjaga kartu. Tiap akan menangkap kartu, Tomoyo -teman Sakura selalu merekam dan mendandani Sakura dengan baju yang cantik dan imut. Kisah semakin menarik dengan hadirnya Li Shaoran yang juga menangkap kartu. Lama-lama timbul rasa di antara Li Shaoran dan Sakura, namun Li Shaoran telah memiliki tunangan bernama Mei Li. Episode berlanjut sampai ke episode spesial. Aku memiliki film Card captor hanya sampai episode 21 dan episode spesial. Sepertinya film ini wajib ditonton lagi!!

4. Chibi Maruko Chan


Ost. Chibi Maruko Chan (opening)
Hal yang menyenangkan hati banyak sekali bahkan kalau kita bermimpi
Sekarang ganti bajumu, agara menarik hati mari kita ,mencari teman
Jalan panjang menuju langit biru, tiba-tiba kulihat seorang anak
yang menemukan harta karun didalam sana
Alangkah senang dan hati gembira
Wangi angin padang rumput di sore hari sampaikan salam gembira
Kisah sederharan keluarga di jepang digambarkan dalam film Chibi Maruko Chan. Maruko tinggal dengan ayah, ibu, kakak perempuan, kakek, dan nenek. Ada -ada saja kisah Maruko yang sangat polos, semuanya cerita sehari-hari. Chibi maruko Chan juga di filmkan dengan pemeran manusia. Sumpah pemeran Maruko yaitu Ei Morisako , unyuu banget. Aktingnya juga top, polos dan lucu. Film Maruko versi manusia, wajib ditonton karena unyu, sedangkan versi kartunya masih dalam pencarian dan bolehlah buat selingan tontonan sehari-hari.

5. Cooking Master Boy





Dari range lima bintang, aku memberikan nilai lima pada anime ini. Kisahnya mengenai Mao, seorang anak laki-laki yang pandai memasak. Berlatarkan kehidupan di China pada masa lampau, Mao merupakan Super Chef termuda dalam sejarah. Setiap episode, Mao selalu memasak dan menghidangkan hidangan yang keren dan menakjubkan. Bikin tercengang meski kadang bisa terlihat mustahil. Lucunya juga tiap melihat orang yang mencoba masakan, ekspresinya alay seakan terbang ke awan-awan bersama bidadari. 52 episode Cooking Master Boy adalah hal yang menyenangkan tentang memasak.

6. Digimon Adventure

 
Ost. Digimon Adventure 1
Menjadi kupu yang sehat terbawa angin berkilau
Sekarang ku pergi untuk bertemu dikau
Hal yang bukan urusanmu, lebih baik lupakan saja
Tidak ada waktu untuk bermain-main
Apa yang wo wo wo wo wo
Bisa dicapai di langit ini
Tetapi wo wo wo wo wo
Kita tahu rencana esok hari
Setelah mimpi panjang tida akhir di dunia sepi
Hingga pikiran bersemangat kelihatannya akan kalah
Tapi kepak sayap tiada kabarnya
Hanya berkhayal pastikan bisa terbang
Oh.. Sayangku

Ost Digimon Adventure 2
Dimulai cerita yang berputar dengan cepatnya
permukaan tanah berubah merah
seluruh bumi menjadi surga yang kosong
kan kami bebaskan dengan tangan ini
Jalan berbatu, panjang dan tiada batas
Harus berjuang ditempat jauh disana a a a
Ayo bangkitlah pahlawan yang ada dalam diriku
Jangan sampai kau menyerah untuk mecapai impian
Ayo tetap bersemangat walau debar membakar dada
Kembalikan pada kami, hari esok yang terlupakan
Nyalakan api pertempuran
Film jadul diputar di indosiar tiap jam 06.30. Aku juga lupa tentang detail film ini. Gambaran besarnya film ini menceritakan mengenai dunia digital dimana terdapat digimon yang bisa bertarung.

7. Crayon Sinchan

 
Ost. Crayon Sinchan

Seluruh kota
Merupakan tempat bermain yang asyik
Oh senangnya
Aku senang sekali
Kalau begini akupun jadi sibuk
Berusaha mengejar-ngejar dia
Matahari menyinari
Semua perasaan cinta
Tapi mengapa hanya aku yang dimarahi
Di musim panas
Merupakan hari bermain gembira
Slalu saja terkena flu
Pilek tiada henti-hentinya
Sang beruang tidur
Dan tak ada yang berani ganggu dia
Oh sibuknya
Aku sibuk sekali

Siapa yang tak tahu Shinchan, anak umur 5 tahun yang nakal dan menyebalkan. Bahkan orang disekitarnya sampai geregetan melihat ulah shinchan. Meski tak pantas ditiru, film ini buat tertawa karena keulahannya.

8. Doraemon

 
Ost. Doraemon
Aku ingin begini...aku ingin begitu
ingin ini, ingin itu banyak sekali
Semua..semua..semua.. dapat dikabulkan
Dapat dikabulkan dengan kantong ajaib
Aku ingin terbang bebas ke angkasa (Hey baling-baling bambu)
La la la...aku sayang sekali Doraemon

Menurutku pembuat kisah doraemon, Fujiko F. Fujio adalah orang yang jenius. Dia menyebarkan imajinasi tingkat tingginya pada anak-anak. Doraemon membuatku bermimpi jauh menganai masa depan, baling-baling bambu, mesin waktu, robot canggih, dan ribuan peralatan ajaib. Meski pengarang Fujiko F. Fujio telah tiada, kartun Doraemon masih eksis hingga sekarang. Bahkan beberapa peralatanya menjadi kenyataan di jaman sekarang.

9. Dragon Ball



Ost. Dragon Ball
Orangpun datang
Dan akan kembali
Kehidupan kan jadi satu
Dikehidupan yang kedua
Akan menjadi lebih indah
Siapakah yang dapat melaksanakan
Sekarang berusaha mewujudkannya
Cahaya cinta perlahan menyilaukan
Itulah mimpi kehidupan kedua
Mimpi itu dari mana datanganya
Jawabnya ada diujung langit
Kita kesana dengan seorang anak
Anak yang tangkas dan juga pemberani
Bertarunglah Dragon Ball
Dengan segala kemampuan yang ada
Bila kembali dari langit
Semoga hidup kan jadi lebih baik
Tugas yang berat dilaksanakan
Berjuang agar lebih baik
Siapa yang dapat melaksanakannya
Dan berusaha mewujudkan
Semua itu demi hidup yang baik
Hanya dia yang mampu melaksanakannya
Sebenarnya aku jarang menonton kartun ini karena kisahnya panjang dan maskilin, masa ceritanya sampai berank pinak mirip tersanjung. Sekilas yang kutahu, kartun ini menceritakan pencarian delapan bola naga yang terpencar. Bila berhasil dikumpulkan, maka keluar naga yang akan mengabulkan apapun permintaan yang diajukan. Kalau tidak salah, aku pernah menonton salah satu adegan saat naga keluar, dan yang diminta adalah apel -______-"

10. Fairy Odd Parents

Kartun keluaran Nickelodeon, sebenarnya kartun ini gak jadul-jadul amat. Namun bolehlah masuk kedalam jajaran daftar film jadul, karena kartun ini keluar saat aku masih SMP. Fairy Odd Parents menceritakan seorang anak yang memiliki orang tua peri yang mengabulkan permintaannya.

4 komentar:

  1. aku lebih suka petualangan amigos dri pada amigos doang...

    yang petualangan amigos keren mreka pake mesin waktu milik kakek si anna

    BalasHapus
  2. jadi inget masa kecil :')
    huhuhu kangeeeen

    BalasHapus
  3. kalo mau nonton on line cooking master boy lewat mana yaa? naksir banget ama filmnyaa

    BalasHapus
  4. beyblade. aku suka filmnya dan permainanya.. :D

    BalasHapus

Silahkan dikomen ya... ^^

© More Than a Choice, AllRightsReserved.

Designed by ScreenWritersArena