a choice that change my life

Jumat, 06 Januari 2012

Rute Perjalanan revisi 1 (Malaysia)

Rabu, 1 Februari
Jangan lupa tanggal 1 Februari, jam 18.30 WIB berangkat dari kosan/rumah masing-masing ke bandara Juanda. Jam 20.30 pesawat sudah lepas landas, biasanya 1 jam sebelum keberangkatan, semua penumpang harus udah berada di ruang tunggu. Siapkan uang masuk kalau nggak salah 100rb untuk penerbangan internasional.
Menurut jadwal, sekitar jam 00.00 tanggal 2 Februari, pesawat mendarat di Dimana LCCT (Low Cost Carrier Terminal). Karena sudah tengah malam, maka bersantai di sekitar LCCT sampai menunggu Subuh. Begitu selesai pemeriksaan imigrasi dan mengambil bagasi, langsung aja keluar gerbang utama jalan. Sedikit berjalan kemudian belok kiri dan akan anda temukan McD atau bisa bersantai di beberapa cafe yang ada di sana. Nah, kemudian bisa mandi disekitar lokasi LCCT.

Kamis, 2 Februari
Pagi hari, keluar Bandara dan mencari Skybus yang disediakan oleh Air Asia (lokasi naik bus bisa ditanyakan pada petugas). Dari LCCT (Low Cost Carrier Terminal) ke KL Sentral dikenakan tarif RM.9 (Juni 2007). Tiba di KL Sentral disambung dengan mempergunakan Bus jalur 110 dengan tarif RM.2 (Juni 2007) sampai Puduraya. Dari Puduraya anda bebas pergi ke mana saja (Genting, Langkawi, Malaka, Johor Bahru dll)
Sebenarnya tgl 13 Februari niatnya ke Genting Highlands, tapi ternyata perjalanan kesana sekitar 7 jam.  Jadi, aku lebih milih muter-muter di sekitar Malaysia saja. Kuputuskan untuk ke daerah Putera Jaya.  Perjalanan dari Puduraya ke putrajaya sekitar 37 menit. Disini ada jembatan, masjid, taman, dsb. Sampai sekitar jam 12.00an.

 Lalu ke Thean Hou temple dan Lake Garden. Semoga waktunya cukup ia ^_^ dilarang pegel dan siapkan kondisi. Rugi kalau cuman ke sedikit tempat. Mumpung di luar negeri.hehe…
Sore hari, kita check in ke Hostel Backpackers Guesthouse di daerah Jalan Tun H.S Lee. Katanya sih ini daerah segitiga emas karena dekat dengan Chinatown, Pasar tradisonal, Masjid, dan temple.
 

Malamnya, kita ke KLCC untuk foto di Menara Kembar


Jumat, 3 Februari
Pagi hari, berjalan-jalan disekitar  penginapan : Masjid, Chinatown, dan temple. Setelah jumatan, berangkat ke Batu cave. Sekitar 1 jam perjalanan dari pusat kota. Tempat sembayangnya agama Hindu sih. Tapi keliyatannya bagus dan terbuka untuk umum. Sorenya ke Islamic Art Center.
Malamnya jalan-jalan lagi ke KLCC atau ke Bukit Bintang untuk wisata kuliner

Sabtu, 4 Februari (Optional)
Check out dari hotel jam 7 pagi (sebenarnya batasnya jam 3 sore sih, tapi mau gimana lagi). Lalu beranjak ke Melaka, dua jam perjalanan dari Kuala Lumpur. Nantinya kita akan sampai ke Melaka Sentral, lalu beli tiket bis ke Singapura untuk sekitar jam 18.00 (setelah maghrib).
Malaka merupakan kota bersejarah dan banyak bangunan heritage disini, istilahnya kota tua. Rutenya sesuai dengan buku panduan travelling :p Jonker street- Jalan tokong- Hang Jebat Mauseleum- Gereja Katolik St. Francis Xavier- Stadthuys- Menara Taming Sari-  Mall Mahkota. Well, sepertinya kita perlu energi ekstra karena harus jalan kaki!!! :D Semangakaa….
Setelah maghrib, kita harus sudah cekidot dari Malaka karena perjalanan ke Singapura membutuhkan waktu sekitar 5 jam. Sekitar jam 12 malam, barulah samapai di hotel Fernloft East Coast. Untunglah jam beroperasi MRT di Singapore sampai jam 1 pagi (cek Wikipedia).

To be continue,,,,,,, (Wisata di singapura).........................................................................

1 komentar:

  1. untuk transportasi dari puduraya ke putra jaya menggunakan akomodasi apa? apakah ada yang lansung? kemudian ongkosnya berapa

    Terimakasih :D

    BalasHapus

Silahkan dikomen ya... ^^

© More Than a Choice, AllRightsReserved.

Designed by ScreenWritersArena